
Tentang PT. Nursing Genius Care
Seiring meningkatnya kebutuhan publikasi ilmiah baik dari tenaga pendidik profesional maupun praktisi – dalam hal ini bidang keperawatan dan kesehatan – maka penyediaan wadah publikasi ilmiah juga perlu dipertimbangkan.
Atas dasar itu, beberapa ahli keperawatan dan kesehatan mencoba merundingkan tentang penyediaan wadah dari hasil riset dan berbagai macam studi kasus yang telah ditemukan oleh para akademisi dan praktisi.
Lembaga independen perlu dipertimbangkan dikarenakan di dunia internasional telah memandang publikasi ilmiah tidak bisa hanya diakomodir oleh lembaga pendidikan dan pemerintahan. Sehingga, perlu peran serta lembaga independen yang juga menyediakan wadah bagi para ahli untuk mempubliksikan hasil temuannya. Oleh karena itu, PT. Nursing Genius Care mencoba untuk ikut serta mengambil peran ini dengan menyediakan wadah publikasi tersebut.